cropped-pin-ZI-2.png

PENGADILAN AGAMA PONTIANAK KELAS I.A

85fdecbf-0cfd-4bae-9251-561e40b8cea0
header home
Pemberian Reward dan Punishment Kepada Pegawai Pengadilan Agama Pontianak Tahun 2024

Senin, 06 Januari 2025 | Setelah Penandatanganan Pakta Integritas yang dilakukan Seluruh Aparatur Pengadilan Agama Pontianak, acara dilanjutkan dengan mengumumkan Hasil Rapat yang sebelumnya sudah dilaksanakan sebanyak 2x, tentang Pemberian reward dan Punishment Pengadilan Agama Pontianak. Berikut Kategori beserta nama yang mendapatkan reward pada tahun 2024.

Selamat kepada :
1. Pegawai Inovatif Bagian Kepaniteraan ( Khairunnisa, S.Ag. )
2. Pegawai Bertanggung Jawab dan Berdedikasi Bagian Kepaniteraan ( Jamalkan AD)
3. Pegawai Inovatif Bagian Kesekretariatan ( Dewi fatimah, A.Md. )
4. Pegawai Bertanggung Jawab dan Berdedikasi Bagian Kesekretariatan ( Rachmanita, S.T.)
5. PPNPN/Honorer Inovatif ( Hendra Sutiawan, S.T. )
6. PPNPN/Honorer Bertanggung Jawab dan Berdedikasi (M. Affandy)
7. Petugas PTSP yang menerapkan Service Excellent dalam Pelayanan ( Yusan Gresivia, A.Md. AB. )

Pemberian Reward and Punishment di ikuti oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Pontianak, di pimpin langusung oleh Ketua Pengadilan Agama Pontianak, Drs. H. Parhanuddin. dalam kesempatan ini beliau memberikan arahan dan bimbingan, beliau menyampaiakan bahwa hasil pemberian penghargaan ini sudah di rapatkan oleh pimpinan dan diambil hasilnya Paling Terbaik dari yang terbaik, jadi bagi pegawai yang belum mendapatkan tidak perlu berkecil hati karena seluruh pegawai di Pengadilan Agama Pontianak sudah memiliki kinerja yang baik hanya perlu meningkatkan kembali untuk menjadi yang lebih baik diantara yang baik.

Pengadilan Agama Pontianak juga terus bekerja keras dan saling bekerjasama dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat untuk meraih prestasi zona integritasi menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Semoga dengan adanya Reward and Punishment kepada Pengadilan Agama Pontianak lebih bersemangat dalam memberikan yang lebih baik kepada  Pengadilan Agama Pontianak dan terus meningkatkan kreatifitas dan Inovasi pada Pengadilan Agama Pontianak.

Skip to content